Merakit komputer dengan baik dan benar

www.tutorial-pc.comTutorial-pc.com - Merakit atau membangun sebuah komputer dengan pilihan perangkat kita sendiri dan juga dilakukan sendiri merupakan salah satu hal yang menyenangkan. Apalagi kalau ternyata hasil racikan kita berjalan sesuai yang kita inginkan. Atau bahkan sebagian orang melirik rakitan komputer kita, senang bukan?

Ya, pekerjaan membangun sebuah komputer merupakan pekerjaan yang cukup menyenangkan. Namun harus diketahui, apabila salah dalam hal perakitan, ada kemungkinan komputer tersebut malah tidak berjalan sebagai mana mestinya. Bahkan ada beberapa kasus, dimana seseorang yang baru pertama kali mengenal komputer mencoba melakukan perakitan komputer. Yang terjadai malah korsleting atau arus pendek pada sebuah perangkat komputer. Cukup fatal bukan?

Jadi, supaya kita tidak salah dalam melakukan pekerjaan ini, ada baiknya untuk mencari informasi di internet, buku ataupun majalah yang membahas komputer.

Bahasan kali ini saya tujukan bagi pengguna awam yang baru mengenal komputer. Hal ini didasari dari pengalaman saya selama merakit komputer, baik komputer standar atau bahkan komputer gaming. Beberapa pengalaman pahit pun sudah pernah saya alami. Contohnya seperti kasus berikut :
  • Kaki HSF Prosesor patah akibat tidak mengerti cara melepasnya, sedikit memaksa menarik keluar. 
  • Pengunci RAM patah akibat tidak benar dalam hal memasang pada slotnya. Sedikit dipaksakan
  • VGA / Kartu grafis rusak dikarenakan fan tidak berputar terhalang oleh kabel fan itu sendiri
  • Mainboard tewas akibat penggunaan PSU yang jelek 
  • PSU / Mainboard tiba-tiba mati akibat tidak memasang pemisah antara kesing ke bodi mainboard itu sendiri
Contoh diatas adalah sebagian kecil dari pengalaman saya dan sebagian merupakan pengalaman dari seorang teman yang juga baru mengenal komputer. 

Bagaimanapun terlihat mudahnya merakit komputer, minimal kita harus mengetahui fungsi-fungsi dasar terlebih dahulu. 

Berikut beberapa perangkat komputer yang ada pada CPU. 
  • Prosesor. Saat ini ada dua perusahaan raksasa yang masih bertahan dalam mengembangkan dan menjual prosesor terbaiknya yaitu AMD dan Intel. Untuk lebih jelasnya silahkan dibaca artikel saya yang sebelumnya.
    (baca : Sejarah prosesor Intel dan Sejarah proesor AMD )
  • RAM (Random Access Memory). Fungsi RAM sangat di butuhkan pada komputer. Semakin besar kapasitasnya sudah barang tentu semakin baik kinerja sebuah komputer. Cukup banyak pemain RAM didunia komputer, salah satunya Brand Corsair.
    (baca : sejarah RAM (random access memory)
  • Mainboard / Motherboard. Dalam bahasa indonesia, perangkat yang satu ini disebut dengan papan induk atau papan utama. Fungsinya secara sederhana adalah tempat diletakkannya perangkat komputer lainnya dan sebagai jembatan komunikasi antar perangkat tersebut. Silahkan dibuka ulang artikel sebelumnya.
    (baca : Sejarah mainboard )
  • HDD (Hard disk drive). Perangkat yang satu ini, salah satu perangkat yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan sistem operasi dan juga data yang ada didalam komputer kita. Ada dua jenis HDD yang beredar di pasaran yaitu HDD Serial ATA dan HDD Paralel ATA (PATA). Dan satu lagi tempat penyimpanan terbaru yaitu SSD (Solid state drive).
    (baca : Sejarah Hard disk)
  • DVD-ROM. Perangkat yang satu ini adalah perangkat pendukung saja. Tanpa perangkat inipun komputer masih bisa bekerja sebagaimana mestinya. Namun untuk komputer baru yang akan di rakit, wajib bagi kita memilikinya. Hal ini berkenaan dengan Instalasi Windows pada komputer kita.
  • PSU atau Power Suppy Unit. Salah satu perangkat yang sangat penting didalam komputer. PSU bisa di ibaratkan sumber makanan bagi perangkat lain. Tanpa PSU, komputer tidak bisa di hidupkan. Untuk pemilihan PSU juga tidak sembarangan, itu kalau kita ingin komputernya awet dan berjalan tanpa masalah. Silahkan dibaca bahasan sebelumnya mengenai PSU
    ( baca : Pengertian Power Supply Komputer )
  • VGA / Kartu Grafis. Perangkat yang satu ini berfungsi untuk mengolah data berupa grafis. Contohnya aplikasi game, editing foto maupun editing video. Selain card, VGA juga ada pada bagian mainboard, biasanya di sebut VGA onboard. Seperti halnya prosesor, VGA Card sendiri hanya ada dua perusahaan pembuat chipset yang saat ini saling bersaing yaitu Nvidia dan AMD.
    (baca : Sejarah kartu grafis Nvidia dan Sejarah kartu grafis AMD)
  • Casing / Case. Casing merupakan pelindung bagi perangkat lain. Cukup banyak jenis casing yang beredar. Dari yang murah sampai yang paling mahal pun tersedia. Namun saya menganjurkan tidak memaksakan membeli casing komputer yang berlebihan supaya uangnya bisa di alokasikan untuk yang lainnya. 
Diatas merupakan perangkat yang ada di dalam CPU. Selebihnya adalah Monitor, keyboard, mouse dan speaker. 



Beberapa hal yang harus diperhatikan saat merakit komputer. 

Seperti penjelasan di awal, ada yang harus diperhatikan ketika kita ingin membangun sebuah komputer sendiri. Berikut yang harus diperhatikan 
  1. Harga
    Tentukan terlebih dahulu harga atau dana yang akan kita alokasikan. Jangan sampai ketika kita ingin merakit komputer ternyata uang kita tidak mencukupi. Ingat! harga menentukan kualitas produk yang kita beli. Prinsipnya, semakin besar uang yang kita keluarkan maka semakin tinggi pula kemampuan komputer yang akan kita bangun
  2. Jenis prosesor
    Kalau masalah prosesor, ini masalah selera. Baik Intel maupun AMD memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kalau berdasarkan pengalaman saya sendiri, pilihan AMD lebih tepat ketika kita memiliki budget ketat. Tapi kalau memang uangnya berlebih, silahkan pilih prosesor Intel.
  3. Tujuan
    Loh kok seperti arah jalan? Gak lah. Maksudnya tujuan kita membangun komputer itu untuk apa, apakah untuk bermain game atau hanya penggunaan biasa seperti office dan juga Internet. Pada bagian ini berpengaruh juga ke poin pertama, kalau komputer gaming memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan komputer untuk office.
  4. Listrik statis
    Ingat, hilangkan terlebih dahulu listrik statis pada tubuh kita. Hal ini untuk menghindari kerusakan pada perangkat komputer. Caranya, cukup menempelkan tangan kita beberapa menit ke casing komputer.
  5. Baca panduan
    Jangan gegabah. Kecerobohan merupakan faktor utama kerusakan perangkat komputer. Baiknya baca terlebih dahulu buku panduan sebelum kita memulai. Luangkan sedikit waktu saja daripada nanti malah bermasalah. 


Merakit komputer dengan baik dan benar

Berikut langkah-langkah merakit komputer dengan baik dan benar

Memasang prosesor
Hal pertama kali yang dilakukan adalah memasangkan prosesor ke mainboardnya. Cocokan terlebih dahulu segitiga yang ada di prosesor dengan yang ada di mainboard. Antara prosesor Intel dan AMD pada dasarnya sama, hanya saja prosesor AMD kaki pin masih berada di prosesor, beda dengan intel yang pinnya sudah ada di mainboardnya. Untuk kesalahan pemasangan sih relatif kecil. Namun apabila tidak hati-hati maka pin pada prosesor bisa bengkok bahkan patah.

Memasang HSF
HSF (Heatsink & Fan) adalah pendingin prosesor. Tanpa perangkat satu ini maka saya jamin komputer langsung hang, karena panas pada prosesor tidak terbuang. Untuk pemasangan HSF sendiri tidaklah terlalu sulit, asal tau triknya. Antara HSF Intel dengan AMD, yang paling mudah adalah AMD. Cukup mengaitkan pengait yang pertama dilanjutkan yang kedua. Kalau intel sendiri memiliki 4 pengunci pada bagian HSFnya.

Persiapan Pada Casing Komputer
Setelah memasang prosesor ke mainboard, saatnya untuk casing kita di persiapkan terlebih dahulu. Hal yang harus dilakukan adalah memasangkan pengunci mainboard. Untuk diketahui, beberapa casing murahan, menggunakan pengunci mainboard yang jelek. Berdasarkan pengalaman saya, pengunci jelek itu malah mengakibatkan kerusakan pada power supply atau mainboard. Pengunci yang baik adalah kuningan. Sesuaikan dengan jenis mainboard yang akan dipasangkan.

Memasang mainboard ke casing
Apabila sudah selesai pemasangan pengunci mainboard. Saatnya untuk memasukan mainboard ke dalam casing. Sebelumnya, jangan lupa untuk memasang back panel terlebih dahulu sebelum memasang mainboard. Setelah itu, pasang mainboard ke casing secara hati-hati. Dan kunci dengan baut yang sesuai. Jangna terlalu kencang, kalau sudah tidak mau bergerak lagi, berarti baut sudah terkunci dengan baik

Memasang kabel-kabel casing pada mainboard
Kabel-kabel yang dimaksud adalah kabel front USB, kabel front panel seperti power on/restart, dan kabel audio. Untuk pemasangan kabel front USB dan juga kabel front audio, tidaklah terlalu sulit. Kendala yang paling dirasakan oleh orang yang baru belajar merakit adalah kabel front panel. Sebagian mainboard terkadang tidak berurutan antara HDD Led, Power, Reset sama Power LED + -. Cuma gak perlu khawatir karena di buku panduan pun diberikan.

Memasang Hard disk 
Sangat sederhana. Tidak sulit. Cukup masukkan ke drive bay, dan kunci harddisk tersebut. Ingat posisi harddisk jangan terlalu dibawah, karena panasnya tidak akan tersalur dengan baik.

Memasang PSU
Apabila kita membeli casing komputer yang telah ada PSU didalamnya, maka hal ini tidak perlu dilakukan. Namun lain cerita ketika kita membeli casing yang memang tidak ada PSUnya. Untuk pemasangan sendiri tidaklah sulit. Umumnya ada 4 baut pengunci di bagian PSU. Setelah pemasang ke dalam casing, dilanjutkan kembali pemasang kabel power psu ke mainboard. Hanya ada dua yang perlu di pasang ke mainboard yaitu kabel power 20/24 pin dan kabel power prosesor 4/8 pin.

Memasang VGA / Kartu grafis
VGA Card merupakan perangkat tambahan. Ukurannya pun beragam, tergantung kelas vga masing-masing. Kelas Entry level atau kelas bawah biasanya tidak membutuhkan power tambahan pada PSU, jadi cukup dipasangkan ke slot PCI-E 16x. Kalau kelas menengah, kita wajib memasangkan kabel power 1 x 6 pin. Sedangkan menengah ke atas, butuh daya 2 x 6 pin. Kelas high end butuh daya 1 x 6 pin + 1 x 8 pin. Dan kelas berat biasanya butuh daya 2 x 8 pin. Jadi kalau memang membutuhkan daya tambahan, jangan lupa untuk dipasang

Memasang DVD-ROM
Tak jauh berbeda dengan harddisk, pemasangan DVD-ROM ini tidaklah terlalu sulit. Sangat mudah. Cukup kita masukkan dari luar dan kunci menggunakan baut.


Setelah pemasangan semua perangkat, perakitan komputer pun sudah selesai. Tinggal kita melakukan instalasi sistem operasi yang akan digunakan. Oh ya, jangan lupa untuk merapikan kabel-kabel yang ada di dalam casing. Hal ini untuk menjaga sirkulasi udara lebih baik.

Sementara hanya ini saja, nanti saya usahakan update artikelnya kembali. Saya berharap, sedikit pengalaman saya merakit komputer ini bisa memberikan manfaat yang berarti. Salam blogger.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Merakit komputer dengan baik dan benar"

Post a Comment